Rp8888 login Branding Galaxy sudah melekat sangat erat terhadap Samsung. Sejak mereka mulai bermain di pasar smartphone, nama tersebut sudah digunakan oleh raksasa dari Korea Selatan ini. Meskipun, sudah belasan tahun, rasanya tidak ada hal yang akan hidup selamanya.
Paling tidak, bagi perusahaan tersebut, membuang sebuah branding adalah hal yang dirasa perlu mereka lakukan untuk bertahan hidup di persaingan smartphone yang kian hari kian sulit ini.
Samsung Tidak Lagi Pakai Branding Galaxy untuk Smartphone Flagship Mereka?
Dalam beberapa tahun terakhir ini, penjualan smartphone Samsung tampaknya tidak memenuhi ekspektasi. Pengguna juga merasakan kalau perkembangan dan inovasi yang ditawarkan brand ini tidak lagi terasa fresh.
Tampaknya mereka akan mengambil langkah yang drastis dalam waktu dekat. Dari informasi di E-Today, ada kabar kalau perusahaan asal Korea Selatan ini tengah memikirkan rencana untuk meninggalkan branding ‘Galaxy‘ pada smartphone mereka. Terutamanya adalah branding untuk lini flagship mereka yaitu S series dan Z series.
Diharapkan dengan meninggalkan branding ini akan menciptakan sebuah imej baru yang lebih premium. Ada pula indikasi kalau diskusi mengenai pergeseran fokus ini sudah mulai dibicarakan sejak beberapa tahun lalu.
Bakal Bikin Nama Baru Untuk Seri Flagship?
Dengan memisahkan nama Galaxy dari seri flagship, berarti mereka harus memikirkan nama baru yang bisa memberikan kesan premium dan berkelas untuk kedua lini smartphone tersebut. Bukan tidak mungkin kalau S25 nanti akan menjadi seri terakhir yang masih memakai nama Galaxy.
Jika pergeseran tren ini terjadi, berarti nama Galaxy hanya akan disematkan pada lini midrange ke low budget. Gimana menurut kalian? Apakah perubahan ini cukup untuk kembali menarik minat pengguna terhadap Samsung?